Kelebihan
Microsoft :
a. Mudah digunakanb. Tampilan yang sangat menggugah rasa ingin tahu pemakaic. Dukungan hardware yang memang topd. Mempunyai standarisasi yang mantap, Contoh: Windows dan Officee. Mau main game ? Disini memang tempatnyaf. Walaupun membajak, banyak komunitas programmer dan lapangan kerja yang tercipta, dunia seolah-olah hanya berisi VB dan ASP.
Kekurangan
Microsoft :
+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-+-a. Harga yang mahal, dikarenakan ada pesaing linux, mulai menurunkan harga dan memberikan kredit lunak untuk pengguna, sebagai strategi bisnisb. Keamanan sistem dari serangan virusc. Sistem yang kurang stabil dalam pengoperasiand. Membutuhkan resource hardware yang borose. Jika ingin belajar programming, harus membeli lagi paket Visual Studio atau Studio .NET
Kelebihan Linux :
a. Kestabilan sistemnya memang membuat dia memberi solusi untuk menjadi server contoh Linux Router Project, Apache, Bindb. Murah, cukup membayar biaya download, atau membeli CD nya, sebab linux bebas di perbanyak dalam bentuk CD atau media lain. Tidak perlu khawatir di cap sebagai pembajakc. Resource hardware yang minim membuat dia bisa menjalankan komputer lama 486 serasa Pentium IV (menggunakan LTSP)d. Ketika di install, produk programming (Perl, Python, dll), paket Office (OpenOffice 1.1), Multimedia, apapun yang dibutuhkan untuk sebuah komputer (baik server atau workstation), sudah tersedia komplite. Aman dari serangan virus, walau tidak 100%, 95% masih aman. Tak ada gading yang tak retak
Kekurangan
Linux :
a. Pnp (Plug and Pray), ini masih berlaku untuk linux, walaupun support dari hardware mulai banyak.b. Tampilan yang konon kurang friendly. Ini memang ideologinya linux, linux diciptakan oleh programmer jadi mereka merasa tidak butuh tampilan yang bagus-bagus apalagi buat main game grafik. Tapi mitos ini lama-lama mulai bergeser karena linux tidak mau dibilang tidak bisa dipakai oleh orang awam sekalipun.c. Mau main game ? walau masih sedikit game di linux, (ingat ideologi linux), perlahan-lahan para produsen game mulai melirik linux sebagai pasar yang profit.d. Karena linux dibesarkan oleh internet, untuk pengguna Indonesia yang infrastruktur internet nya masih ketinggalan, akan sangat susah mengikuti apalagi mengembangkan dunia linux, hanya segelintir orang atau instansi yang mempunyai infrastruktur internet yang bagus di Indonesia. Ini menjadi poin kemenangan Microsoft, cukup cari saja di Toko CD, gampang kan ?e. Terlalu banyak distribusi linux, mulai dari yang kecil hingga yang besar, Redhat, Mandrake, Suse, Slackware, Stampede, Debian, Smoothwall, OpenLinux, Caldera, YellowDog, Knoppix, begitu banyaknya, hingga yang mau belajar linux bingung, “Jadi yang namanya linux itu yang mana sih ?”, begitu pula dengan paket-paket pendukung lain, Office di linux saja cukup membingungkan, ada Gnome Office, KDE Office, Open Office, Star Office. Belum lagi window managernya, GNOME, KDE, xfce, Enlightenment dan lain-lain. Jadi tambah bingung yang baru mau mulai belajar linux. Tidak ada standarisasi di linux, karena begitu banyak programmer.
Nah
sekarang bagaimana cara mempersatukan
kedua sistem operasi ini ?
kedua sistem operasi ini ?
a. Linux memang kuat di sisi jaringan dan server plus bonus kuat terhadap virus, gunakanlah dia. Misal sebagai mail server, proxy server, file server, print server, router dan komunikasi dengan Windows bisa menggunakan samba.b. Jika komputer digunakan hanya untuk membuat laporan dan analisa, yang selama ini hanya menggunakan MS Office, bisa beralih ke linux dengan aplikasi Open Office. Dan apabila di kantor atau instansi tersebut masih belum terinstalasi komputer, LTSP (Linux Terminal Server Project) patut dicoba. Lebih murah, lebih mantap, kebal virus.c. Untuk programmer VB, .NET, PHP, ASP mungkin di komputer mereka harus diinstal dual OS. Dikarenakan linux masih belum mempunyai aplikasi desktop visual semantap VB. Nah, ketika ada proyek dengan PHP, kita bisa beralih ke Linux dengan mudah. Atau lagi ada proyek Python ? Tidak masalah, kan sudah terinstal dengan linux anda, tidak perlu repot beli-beli lagi.d. Manajer proyek juga bisa menggunakan linux sebagai basis kerjanya, Mrproject di linux semakin lama mendekati sempurna, bisa digunakan untuk mengganti MS Project. Untuk groupware, Ximian bisa menjadi pilihan.
Jadi, kita mempunyai sistem komputer yang mantap sekarang, aman dari serangan virus, murah di sisi software karena cukup beli OS Windows 98, Visual Studio, .NET dan OS Linux bebas biaya, murah di sisi hardware karena ada jaringan menggunakan LTSP jadi tidak boros resource dan router linux yang handal tidak perlu membeli yang bermerek mahal.Nah, jadi tidak perlu bingung lagi antara Windows dan Linux, kerjasama saja, toh tujuannya untuk kemajuan bersama kan…?!?!?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar