Senin, 07 November 2011

Sistem Informasi di SMP


SMP 4 Udah Pake Sistem Informasi (SI)

Dunia internet semakin lama semakin berkembang karena manusia selalu mencari terobosan baru. Dalam perkembangan sebuah sistem informasi jarak jauh yang memberikan hak akses khusus bagi anggotanya sudah banyak yang menggunakannya.
Sistem informasi sangat diperlukan dalam dunia pendidikan khususnya yang menyangkut akademik kesiswaan. Sebagai contoh dengan adanya sistem informasi akademik berbasis web pada SMP Negeri 4 Samarinda ini sebagai sarana informasi bagi siswa dan pengajar mengenai pelaporan data nilai dan data keaktifan siswa dengan memanfaatkan sistem komputerisasi yang diolah dengan menggunakan bahasa pemrograman web PHP serta database MySQL.
Sistem informasi akademik berbasis web pada SMP Negeri 4 Samarinda, khususnya dalam hal pengolahan data siswa, mulai dari memasukkan data (input), mengubah data dan menampilkan data (output). Sistem informasi ini memiliki fasilitas pelaporan nilai dan absensi siswa dari pengajar kepada bagian administrasi secara langsung.
SMP Negeri 4 Samarinda salah satu sekolah yang menerapkan sistem informasi akademik berbasis web dengan tujuan utama dapat memberikan kemudahan baik kepada pengajar dalam menginformasikan pelaporan keaktifan siswa. Dengan begitu proses pelaporan data nilai dan absensi keaktifan siswa dapat diinformasikan dengan cepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar